Serang // GebrakNasional.com - Polres Serang melaksanakan Bhakti Sosial dalam rangka HUT Lalulintas kepada Nelayan di Desa Lontar Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang. Jumat, (09/09/2022).
Kapolres Serang AKBP Yudha Satria bersama Wakapolres Serang Kompol Rahmat Sampurno dan Kasat Lantas Polres Serang AKP Tiwi Afrina beserta beberapa Pejabat Utama Polres Serang melaksanakan pembagian Sembako sebanyak 100 paket kepada para Nelayan.
Kegiatan Baksos ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Lalulintas Bhayangkara Ke-67 Tahun 2022, yang jatuh pada tanggal 22 September Tahun 2022.
Kapolres Serang mengatakan kegiatan Baksos hari ini yang kita laksa adalah bentuk kepedulian kita kepada masyarakat Nelayan yang mungkin terdampak dengan adanya penyesuaian harga BBM tandasnya.
Selesai melaksanakan kegiatan Baksos Kapolres Serang menyempatkan diri untuk mengecek tempat wisata Mangrove Jembatan Pelangi di Kampung Brangbang Desa Lontar Kecamatan Tirtayasa.
Ditempat wisata mangrove Kapolres berpesan agar pengelola tempat wisata agar memperhatikan keselamatan pengunjung, agar tidak terjadi korban jiwa pada pengunjung yang melaksanakan liburan. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar