Rabu, 07 September 2022

Cegah Penyebaran PMK( Penyakit Mulut dan Kuku) , Polsek Anyar Polres Cilegon Sambangi Peternak Mandiri

Cilegon // GebrakNasionsl.com -  Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas polsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan sambang dan dialogis kepada (peternak hewan mandiri) dingkungan Kp. Pabuaran Desa Tanjung Manis kecamatan Anyar Kab. Serang. (06/09/2022).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro melalui Kapolsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten AKP Sudibyo Wardoyo menerangkan bahwa kebijakan Kapolda Banten tentang  "commander wish " dan Problem solving warga agar dilaksanakan dan dilaporkan secara berkesinambungan.

Dalam kesempatan tersebut Personil Polsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten Bripka Niko selaku Bhabinkamtibmas menyambangi  salah satu peternak Hewan mandiri yang berada di lingkungan Desa Tanjunh Manis Kec. Anyar Kab. Serang guna menjalin silaturahmi dan cipta Kamtibmas serta mengantisipasi terkait maraknya penyebaran penyakit hewan ternak yakni mulut dan kuku ternak (PMK).

Pada kesempatan tersebut melakukan pengecekan terhadap hewan ternak. Setelah dilakukan pengecekan Hewan dalam kondisi sehat dan tidak ditemukan adanya penyakit yang mengindikasi PMK (Penyakit mulut dan Kuku) maupun gejala lainnya "Ujar Kapolsek Anyar. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top