Cilegon // GebrakNasional.com - Wakapolres Cilegon Polda Banten Kompol Andie Firmansyah, SE menghadiri acara Seminar Korbinmas Baharkam Polri dalam rangka Upaya pencegahan dan penangkalan Radikalisme, Terorisme dan Intoleransi dilingkungan Pendidikan, yang juga diikuti 11 Provinsi Secara Virtual, Cilegon, Kamis, (25/08).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro diwakili oleh Kasihumas Polres Cilegon IPTU Sigit Dermawan mengatakan bahwa hari ini Wakapolres Cilegon Kompol Andie Firmansyah, SE menghadiri acara Seminar Korbinmas Baharkam Polri yang dihadiri juga oleh Kasubditbintibsos Korbinmas Baharkam Polri Kombespol Hari Purnomo, S.ik, SH, MH, Dirbinmas Polda Banten Kombespol Sofwan Hermanto, S.ik, MH, M.ik, Pengurus Besar Al Khairiyah Cilegon H. Ali Mujahidin, S. Hi, MM Kakanwil Kemenag Provinsi Banten Dr. H. Nanang Faturahman, Rektor Universitas Al Khairiyah Dr. Rafiudin, S.THi, M.si. dan Kasat Binmas Polres Cilegon AKP Hadi Subeno, M.si.
Dalam Acara ini ditayangkan secara live streaming dan virtual di 11 Provinsi dengan tema Upaya Pencegahan dan penangkalan Radikalisme, Terorisme dan Intoleransi dilingkungan Pendidikan, Dimana kegiatan diawali dengan Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an Oleh AKBP Sahata, S.ag, MM Pembacaan Doa Oleh Briptu Egi Hidayat dan Dilanjutkan Sambutan Sambutan. Ujar IPTU Sigit Dermawan.
Dalam sambutannya Dirbinmas Polda Banten Kombespol Sofwan Hermanto kegiatan ini tentunya bertujuan untuk memperkaya ilmu pengetahuan tentang bahaya paham terorisme, radikalisme maupun intoleransi Selain itu tentunya dapat menyejukkan suasana dari yang dianggap secara sosiologis belum sesuai dari paham-paham ataupun aliran-aliran yang tidak tepat, yang tidak frekuensi dengan masyarakat luas, seperti contoh melawan kegiatan-kegiatan kearifan lokal atau bertentangan dengan ketentuan prinsip-prinsip keagamaan maka kesempatan Hari ini saya Dirbinmas Polda Banten mewakili Kapolda Banten menyampaikan terima kasih. Tambah IPTU Sigit Dermawan.
Kasubditbintibsos Korbinmas Baharkam Polri Kombespol Hari Purnomo, S.ik, SH, MH, juga menyampaikan Hari ini merupakan upaya Polri untuk menguatkan kearifan lokal di pendidikan dalam penangkalan pencegahan terorisme dan intoleransi dan untuk mendorong partisipasi masyarakat di lingkungan pendidikan sekaligus untuk meningkatkan hubungan silaturahim dengan Universitas Al Khairiyah, Polri yang presisi membuat berapa kegiatan penguatan diantaranya deteksi dini, pemetaan potensi kerawanan dan problem solving. Tutup IPTU Sigit Dermawan. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar