Senin, 22 Agustus 2022

Polda Banten Gelar Anev Mingguan Terkait Gangguan Kamtibmas Dan Laka Lantas

Serang // GebrakNasional.com  – Polda Banten melaksanakan analisa dan evaluasi (Anev) mingguan terkait gangguan keamanan, ketertiban masyarakat (Kamtibmas), kecelakaan lalu lintas secara virtual dengan Polres jajaran di Ruang Vicon Polda Banten pada Senin (22/08).

Anev mingguan ini dipimpin langsung oleh Wakapolda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari didampingi Pejabat Utama Polda Banten dan diikuti Kapolres jajaran.


Dalam kesempatan ini Karoops Polda Banten Kombes Pol Dedi Suhartono menyampaikan analisa dan evaluasi mingguan terkait data gangguan kamtibmas dan data kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polda Banten, “Dalam minggu ke-3 bulan Agustus gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polda Banten sebanyak 36 kasus mengalami penurunan 29 kasus atau 45% jika dibandingkan dengan minggu ke-2 bulan Agustus sebanyak 65 kasus, dengan jenis kejahatan tertinggi adalah Pencurian dan Pemberatan R2 6 kasus, Penipuan dan Penggelapan 5 kasus, dan Pengeroyokan 3 kasus, serta lokasi terbanyak gangguan kamtibmas ialah di Polresta Tangerang sebanyak 25 lokasi,” kata Dedi.


Selanjutnya Dedi juga menjelaskan bahwa jumlah kasus kecelakaan lalu lintas mengalami kenaikan dibandingkan minggu sebelumnya, “Kasus kecelakaan lalu lintas dalam minggu ke-3 bulan Agustus sebanyak 32 kasus, terjadi kenaikan 5 kasus atau 19% jika dibandingkan dengan minggu sebelumnya, adapun dari 32 kasus Laka lantas tersebut korban meninggal dunia sebanyak 9 orang, luka berat 12 orang, dan luka ringan 36 orang dengan kerugian materi Rp121.800.000,” tutup Dedi (Bidhumas).

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top