Cilegon // GebrakNasional.com - Dalam rangka mempererat dan memperkuat Ukhuwah Islamiyah, Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten, laksanakan kegiatan silaturahmi dan dialogis kamtibmas bersama komunitas Pondok Pesantren (Ponpes) sebagai bentuk terjalinnya hubungan yang harmonis di Daerah Hukum Polsek Mancak. Rabu (20/07/2022).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro, melalui Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten AKP Dikdik Rustandi, S.Sos, M.Ip., saat dikonfirmasi di tempat terpisah menjelaskan bahwa dalam menciptakan dan memelihara kamtibmas yang kondusif, diperlukan adanya jalinan silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan berbagai kalangan, termasuk dengan komunitas Pondok Pesantren (Ponpes).
Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten dengan di dampingi oleh Iptu Imam Maryono S (Kanit Intelkam) dan Aipda M. Rubama (Personel Bhabinkamtibmas Desa Bale Kencana), Selasa (19/07) melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Salafi Miftahul Huda di lingkungan Kp Tangsi, Desa Bale Kencana, selain mengajak peran serta dalam menjaga kamtibmas, dalam kesempatan tersebut juga memberikan sedikit sumbangan berupa buku bacaan Iqro dan beberapa sak semen untuk pembangunan di tempat tersebut, sebagai implementasi dari Program Commander Wish Kapolda Banten, point “SABA PESANTREN”
Sdr Ustadz Apip sebagai pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) tersebut, yang di dampingi oleh Sdr Hayussalam (Kepala Desa Bale Kencana), mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan dan bantuan tersebut, semoga jalinan sinergitas dan silaturahmi akan terus berjalan dengan harmonis, “Ujarnya.
Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten berharap semoga sinergitas bersama komunitas Pondok Pesantren (Ponpes) tersebut, bisa bersama saling memotivasi dan memberikan semangat demi mendukung terwujudnya kamtibmas yang kondusif, khususnya di Daerah Hukum Polsek Mancak, “Pungkasnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar