Sabtu, 19 Februari 2022

Polsek Pandeglang Berikan Masker Gratis Kepada Para Pengunjung Tempat Wisata


Pandeglang // GebrakNasional.com - Piket pelayanan Polsek Pandeglang, BRIPKA EDI SUSWANTO melaksanakan patroli dan kontrol serta bagi bagi masker secara gratis ke pada pengunjung tempat wisata cas cikole dan menghimbau pengunjung untuk selalu menerapkan protokol kesehatan. Sabtu, (19/12/2022)

Patroli dan kontrol tempat wisata oleh BRIPKA EDI SISWANTO, selaku piket pelayan Polsek pandeglang untuk menciptakan dan  membuat rasa aman, nyaman bagi para pengunjung dan pengelola tempat wisata cas cikole.

Kolam Renang yang ada di pusat perkotaan kab Pandeglang ini  merupakan salah satu tempat wisata yang ramai dikunjungi di wilkum polsek Pandeglang.

Kegiatan ini selain kegiatan rutin Polsek Pandeglang khususnya hari libur nasional juga merupakan perintah langsung dari pimpinan agar tempat wisata yang ada di daerah kami khususnya di wilayah polsek pandeglang termonitor dari mulai gangguan kamtibmas dan penerapan protokol kesehatan demikian dikatakan oleh BRIPKA EDI SISWANTO yang melaksanakan patroli selaku Anggota piket pelayanan SPKT hari ini

Di tempat terpisah Kapolsek pandeglang KOMPOL KOSASIH, diruang kerjanya mengatakan kegiatan ini ini merupakan kegiatan rutin Polsek Pandeglang khususnya pada hari libur Sabtu dan Minggu oleh piket pelayanan Spkt dan bhabinkamtibmas melekat di tempat wisata  demi kenyamanan dan keamanan masyarakat pengunjung tempat wisata dimikian ungkap Kapolsek Pandeglang.  (Wie/Asep)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Back to Top