Jumat, 08 Oktober 2021

BARA HUDAYA IKUT MEMERIAHKAN PENTAS SENI SILAT DEBUS DI SEKRETARIAT POKJA WARTAWAN PROVINSI BANTEN


SERANG II GebrakNasional.com - Kelompok Kerja (POKJA) Wartawan Provinsi Banten yang di Ketuai oleh Hasuri, S.H menggelar Pentas Seni Silat Debus Banten yang berlangsung di Sekretariat Pokja Wartawan Provinsi Banten, tepatnya di Kawasan Gedung Plaza Aspirasi KP3B Curug Kota Serang - Banten (04/10/21). 

Acara tersebut dihadiri oleh Bara Hudaya Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Dinas Pendidikan Provinsi Banten, Tb.Fauzi Kepala Desa Telaga Warna Kecamatan Pabuaran dan pengurus serta anggota Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Provinsi Banten.

Bara Hudaya selaku Kabid Dindik Provinsi Banten mengapresiasi adanya kegiatan yang diselanggarakan oleh Pokja Wartawan Provinsi Banten dengan menampilkan pentas seni silat Debus yang merupakan warisan leluhur dan juga merupakan kebudayaan khas masyarakat Banten dalam acara memperingati HUT Banten yang ke 21. 

Bara Hudaya mengatakan bahwa Debus merupakan salah satu kesenian tradisional yang terdapat di Provinsi Banten. Pada awalnya debus berfungsi sebagai sarana untuk menyebarkan ajaran Islam, kemudian berkembang digunakan sebagai media untuk memotivasi semangat Masyarakat Banten dalam menghadapi penjajahan Belanda pada masa Pemerintahan Sultan Ageng Tirtayasa.

Bara Hudaya berharap semoga Covid-19 ini segera berakhir, sehingga kedepan kita dapat menyelenggarakan kegiatan-kegiatan kebudayaan yang lebih meriah lagi, dengan menampilkan pencak silat dan kesenian debus yang lainnya dari Beberapa Padepokan Silat yang berada di Provinsi Banten. Ucapnya 

"Menurut Bara Hudaya bahwa kegiatan seperti yang telah dilaksanakan oleh Pokja Wartawan Provinsi Banten dalam menampilkan pencak silat dan kesenian debus harus lebih ditingkatkan lagi, karena disamping untuk melestarikan seni budaya Banten, juga sebagai salah satu bentuk syukur dan penghormatan terhadap Founding Fathers Banten." Tegas Bara Hudaya.

Ditempat yang sama, Hasuri, SH selaku Ketua Pokja Wartawan Provinsi Banten mengapresiasi atas diselenggarakannya HUT Banten ke-21 oleh Pemerintah Provinsi Banten yang telah di hadiri Gubernur Banten, Wakil Gubernur Banten dan Para Pejabat serta Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Banten. Acara Perayaan HUT Banten ke-21 berjalan lancar dan sukses walaupun dilaksanakan secara sederhana pada masa pandemi covid-19. Ucap Hasuri

Hasuri sebagai Putra Daerah yang berasal dari Sayar Taktakan Kota Serang ingin berperan aktif dan berkontribusi nyata dalam memperingati HUT Banten ke-21, maka dari itu Hasuri selaku Ketua Pokja Wartawan Provinsi Banten melaksanakan acara kegiatan pentas seni silat debus. Kegiatan acara Pentas Seni Silat Debus tersebut merupakan salah satu bentuk upaya dalam melestarikan seni budaya Khas Banten. Tuturnya

Hasuri memaparkan bahwa acara kegiatan pentas seni silat debus menampilkan berbagai atraksi menarik, seperti memakan bara api, permainan golok, mesin gergaji kayu (Jigsaw), memasukan sendok makan dalam hidung, memasukan golok dalam mulut serta memukul palu Al-Madad Khas Banten.

Selanjutnya Hasuri dan segenap pengurus serta anggota Pokja Wartawan Provinsi Banten mengucapkan Selamat HUT Banten ke-21 semoga Banten lebih maju dan lebih berkembang dibandingkan Provinsi yang lainnya yang berada di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)." Pungkasnya.
(Red-Asep Hendi)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top